-->

Dalam Pengobatan, Manfaat Lidah Buaya Untuk Penyakit Apa Saja Sih?

Manfaat lidah buaya untuk penyakit bukan merupakan hal yang baru. Pelajari berikut ini, manfaat lidah buaya untuk penyakit apa saja.

Berbagai penelitian oleh pakar kesehatan dan ahli kecantikan membuktikan bahwa lidah buaya memiliki kandungan nutrisi yang selain dapat dimanfaatkan sebagai obat untuk berbagai penyakit juga dapat dimanfaatkan dalam perawatan kecantikan kulit wajah dan rambut. Anda bisa membaca postingan sebelumnya tentang : manfaat lidah buaya untuk kecantikan, manfaat lidah buaya untuk rambut. Lalu bagaimana manfaat lidah buaya untuk penyakit? lidah buaya dapat mengobati penyakit apa saja?



MANFAAT LIDAH BUAYA UNTUK PENYAKIT APA SAJA?

Mungkin sebagian dari anda tidak percaya manfaat lidah buaya untuk penyakit, namun pada kenyataannya ... lidah buaya sudah sejak lama dimanfaatkan untuk menyembuhkan berbagai jenis penyakit seperti berikut ini :

1. Manfaat Lidah buaya untuk penyakit Wasir

Wasir adalah penyakit yang sangat mengganggu manusia yang mempunyai aktifitas padat dan makanan yang kurang berserat. Penyakit ini bisa diatasi dengan menggunakan lidah buaya dengan dicampur madu dan air hangat. Konsumsi ramuan lidah buaya secara rutin tiga kali sehari sebelum maupun atau sesudah makan. Baca : lidah buaya untuk mengobati wasir

2. Menurunkan kolesterol

Manfaat lidah buaya untuk menurunkan kolesterol sudah diakui luas. Lidah buaya akan membantu mengurangi kadar trigliserida dalam tubuh, yang berakibat menurunkan kolesterol, serta membuat pembuluh darah lebih lebar. Ini baik bagi pencegahan pembentukan plak di pembuluh darah.

3. Manfaat Lidah buaya untuk Meningkatkan Fungsi Liver

Untuk mendukung kesehatan liver, maka detoksifikasi adalah kunci utamanya, dan lidah buaya ini sangat mendukung proses tersebut. Mengkonsumsi lidah buaya juga memberikan suntikan nutrisi untuk liver karena tingginya kandungan fitonutrien di dalamnya.


manfaat lidah buaya untuk penyakit apa saja


4. Mempercepat penyembuhan luka bakar

Lidah buaya juga menyembuhkan luka bakar. Manfaat lidah buaya lain adalah seringnya tanaman ini digunakan sebagai obat topikal alias lebih sering digosokkan di kulit daripada dimakan. Khasiatnya adalah untuk mempercepat proses penyembuhan luka, terutama luka bakar. Baca : mengobati luka bakar dengan lidah buaya

5. Mengurangi konstipasi

Gel lidah buaya mengandung senyawa alami yang disebut dengan aloin atau barbaloin. Zat ini memiliki sifat pencahar sehingga manfaat lidah buaya berikutnya adalah untuk mengurangi konstipasi.

6. Manfaat Lidah buaya untuk penyakit Jantung

Penyakit jantung adalah penyakit mematikan dan paling ditakuti oleh semua orang karena bisa saja terjadi secara tiba-tiba dan tanpa disadari. Tetapi, dengan mengkonsumsi lidah buaya secara rutin, anda dapat terhindar dari penyakit yang sangat berbahaya tersebut. Nutrisi yang terkandung dalam lidah buaya dapat menjaga kesehatan jantung dan menurunkan resiko seseorang terkena kolestrol.

7. Manfaat lidah buaya untuk penyakit diabetes

Manfaat lidah buaya yang lain adalah untuk menurunkan kadar gula di dalam darah. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa mereka yang rajin mengonsumsi lidah buaya memiliki gula darah yang rendah sebab senyawa alami dalam lidah buaya akan meningkatkan sensitivitas insulin. Pelajari : cara mengolah lidah buaya untuk obat diabetes

8. Manfaat Lidah buaya untuk Mengatasi Dehidrasi Kekurangan Cairan Tubuh

Lidah buaya merupakan tanaman yang sangat tinggi akan kandungan air di dalamnya. Sehingga manfaat lidah buaya selanjutnya adalah untuk menghidrasi tubuh. Tubuh yang terhidrasi dengan sangat baik membuat racun akan keluar dengan sangat lancar sehingga organ dalam tubuh dapat berfungsi dengan maksimal. Tubuh yang terhidrasi dengan baik juga memungkinkan untuk terjadinya proses pemulihan yang sangat cepat sesudah anda berolahraga.

9. Manfaat Lidah buaya untuk Menjaga Kesehatan Kardiovaskular

Lidah buaya akan membantu membantu meningkatkan kemampuan disfusi sel dara merah serta transportasi iksigen sehingga masalah kesehatan kardiovaskular seperti jantung bisa diminimalisir.

10. Manfaat Lidah buaya Untuk Mengobati Sakit Gigi

Lidah buaya juga bis membantu meringankan sakit gigi. Sebuah penelitian telah mengungkapkan, berkumur dengan campuran air dan lidah buaya dapat mengurangi plak akibat makanan pada gigi, melewati sifat antibakterinya yang bisa membunuh dan mencegah pertumbuhan bakteri S.mutans, yang merupakan bakteri pemicu penyakit mulut dan gigi.

11. Manfaat Lidah buaya untuk penyakit Radang Sendi

Teman - teman pasti tidak menyangka tentang manfaat lidah buaya ini dapat membantu mengurangi nyeri sendi. Hal ini dikarenakan sifatnya sebagai anti-inflamasi dan memperepat pertumbuhan sel kanker baru di dalam tubuh, sehingga bisa membantu memperbaiki kerusakan-kerusakan pada jaringan yang diakibatkan oleh penyakit arthritis. Disamping itu, kandungan senyawa glukosamin pada lidah buaya ini juga ditemuklan dalam tulang rawan yang dikenal sebagai rasa sakit dan kekakuan arthritis.

12. Manfaat lidah buaya untuk penyakit Psosiaris

Sebuah penelitian Menyebutkan bahwa krim yang mengandung lidah buaya bisa membantu mengurangi gejala psoriasis. Penyakit peradangan kulit kronis yang disebabkan oleh gangguan sistem imun ini pada umumnya mempunyai gejala kulit yang menebal, mengelupas, dan juga ruam yang berwarna kemerahan atau putih keabu-abuan.

13. Mengobati kanker tenggorokan

Sariawan yang berlangsung secara terus-menerus bisa menjadi cikal bakal tumbuhnya sel kanker tenggorokan. Dan manfaat lidah buaya lain adalah mampu menyembuhkan sariawan tersebut dengan cara mengoleskan getah lidah buaya di area yang terkena sariawan secara terus-menerus.

14. Lidah buaya mengatasi penyakit maag dan asam lambung

Minum lidah buaya akan membantumu untuk mengatasinya naiknya asam lambung. Sebabnya lidah buaya tinggi akan kandungan nutrisi alami yang bisa menurunkan asam lambung. Baca : cara mengobati penyakit maag dengan lidah buaya



CARA MENGKONSUMSI LIDAH BUAYA

Manfaat lidah buaya untuk penyakit apa saja telah dijelaskan di atas, tidak disangkal memang ... jika lidah buaya adalah tumbuhan yang manfaatnya serba guna. Lalu bagaimana cara mengolahnya jika lidah buaya dikonsumsi sebagai obat? caranya dijadikan sebagai minuman yang segar.

Cara mengolah lidah buaya menjadi mudah sekali. Cukup kupas kulit luarnya yang hijau hingga yang tersisa adalah gel putih. Potong kecil gel putih tersebut dan cuci dalam sebuah wadah hingga lendirnya hilang.

Kemudian didihkan air, bila telah mendidih masukkan lidah buaya yang telah dicuci itu. Biarkan 3-4 menit, lalu angkat dan tiriskan. Hidangkan dengan sirup kesukaan Anda, dan tambahkan dengan es. 

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

-->